Orang Asia, khususnya orang Indonesia, rata-rata menyukai makanan dengan rasa yang pedas. Kayaknya kalau ga pedas rasanya ada yang kurang. Terbukti dari makanan khas Indonesia yang menyajikan cita rasa pedas seperti nasi Padang, ayam rica-rica, ayam geprek, dan sebagainya. Indonesia juga memiliki berbagai macam resep sambal, mulai dari sambal terasi, sambal korek, sambal matah, sambal tempe, sambal goang, dan masih banyak lagi.
Saya termasuk orang yang kalau makan mesti ada sambal, atau minimal rasanya pedas. Kadang saya buat sambal sendiri, tak jarang juga saya menggunakan sambal tabur. Kenapa sambal tabur? Karena, sambal tabur lebih praktis, lebih awet, dan cocok dipadukan dengan banyak pilihan makanan. Sambal tabur favorit saya ya BonCabe.
Sambal tabur BonCabe ini rasanya tak hanya pedas tapi juga gurih. Sambal tabur BonCabe juga tersedia dalam berbagai macam level, dari level pedas sedang hingga level 50 yang pedasnya nampol.
Baru! Sambal Tabur BonCabe Level 3 Rasa Nori
Ngomong-ngomong soal BonCabe nih, sekarang sambal tabur ini mengeluarkan banyak variasi produk. Nah, salah satunya adalah BonCabe Level 3 rasa Nori.
Nori atau rumput laut kering jadi makanan favorit banyak orang. Kebayang dong, rasa nori yang gurih dipadukan dengan rasa pedas dari cabai pilihan, menghadirkan rasa pedas gurih yang bikin nagih.
Review BonCabe Level 3 Rasa Nori
BonCabe Nori ini dikemas dengan 2 pilihan kemasan; kemasan botol plastik dengan berat 35 gram dan kemasan sachet . Tentu dua pilihan kemasan ini bisa dipilih sesuai kebutuhan. Namun keduanya sama-sama memiliki ukuran yang praktis untuk dibawa kemana-mana. BonCabe rasa Nori dengan kemasan botol, memiliki 2 output produk, ada yang berupa 1 lubang besar dan satu lagi berupa lubang kecil-kecil.
BonCabe Level 3 rasa nori memiliki tekstur butiran yang crunchy. BonCabe Nori ini hadir dengan level 3, dimana rasa pedasnya menurut saya masih bisa dinikmati. Jadi, cocok buat kamu yang suka rasa pedas tipis-tipis. Rasa gurih nori dan rasa pedasnya seimbang.
BonCabe nori ini terbuat dari bahan alami, diolah dari cabai pilihan, tanpa bahan pengawet, dan tanpa pewarna buatan. Wangi norinya pun terasa.
Komposisi dan Informasi Nilai Gizi
Di bagian belakang kemasan, kita bisa melihat komposisi dan juga kandungan gizi dari BonCabe Level 3 rasa Nori ini. Berikut adalah detailnya:
Post a Comment
Post a Comment